Minggu, 12 Juli 2020

Akidah Akhlak - Kalimat Thayyibah Subhaanallaah, Maasyaa Allah, dan Allahu Akbar


Senin, 13 Juli 2020
 
Kalimat tayyibah artinya kalimat yang baik.
A.    Subhaanallaah (سُبْحَانَ اللَّه)
1.      Lafal Subhanallah (سُبْحَانَ اللَّه), artinya “Maha Suci Allah”.       
2.      Waktu yang Dianjurkan untuk Membaca Kalimat Thayyibah Subhanallah (سُبْحَانَ اللَّه)
a.       Melihat atau menyaksikan keindahan alam ciptaan Allah SWT
b.      Berdzikir sesudah shalat fardhu
c.       Melihat suatu kejadian yang mengagumkan dan menakjubkan
d.      Ketika mendengar kejadian luar biasa
e.       Ketika melihat atau mendengar suara kilat atau petir
f.       Mengingatkan imam dalam shalat ketika lupa bacaan atau gerakan shalat bagi makmum laki-laki.
3.      Hikmah Membaca Kalimat Thayyibah Subhaanallaah (سُبْحَانَ اللَّه)
a.       Mendapat pahala
b.      Membuat hati menjadi tenang
c.       Ditambahnya nikmat kita dari Allah SWT

................................................................................

Senin, 20 Juli 2020
 
B.     Maasyaa Allah (مَاشَاءَ اللَّهُ)
1.      Lafal Maasyaa Allah (مَاشَاءَ اللَّهُ) artinya "Allah yang menghendaki itu terjadi".
2.      Kita dianjurkan untuk membaca kalimat Thayyibah Maasyaa Allah (مَاشَاءَ اللَّهُ) pada saat :
a.       Ketika melihat sesuatu yang mengherankan
Seperti kejadian alam, ketampanan atau kecantikan wajah seseorang. Jika kita heran, dianjurkan untuk mengucapkan Masya Allah.
b.      Diucapkan ketika kita merasa ketakutan
Baik karena ada orang yang mengganggu atau takut karena melihat hal-hal yang  tidak baik seperti melihat peperangan atau perkelahian.
3.      Hikmah membaca kalimat Thayyibah Maasyaa Allah (مَاشَاءَ اللَّهُ) :
a.       Mengingatkan kita bahwa segala sesuatu yang terjadi adalah kehendak Allah
b.      Menghindarkan kita dari sifat sombong dan putus asa
c.       Mendapat pahala

Jumat, 10 April 2020

Bahasa Arab - Menulis Terjamahan

Tulislah terjemahannya saja, sisipkan pada bacaan di Buku Pendamping kamu seperti di bawah ini :


هَكَذَا عَمَلُ أُسْرَتِيْ فِي الْبَيْتِ
(Beginilah aktivitas keluargaku di rumah)

أَنَا إِبْنُ عَشْرَةَ سَنَةٍ، إِسْمِيْ خَالِدْ.
Aku anak berusia 10 tahun, namaku Kholid

بَيْتِيْ فِيْ مَدِيْنَةِ سُوْرَاكَرْتَا، جَاوَى الْوُسْطَى
Rumahku di Kota Surakarta, Jawa Tengah

أَسْكُنُ فِيْ بَيْتِي مَعَ أُسْرَتِيْ.
Aku tinggal di rumahku bersama keluargaku

وَهُمْ أَبِيْ، وَأُمِّيْ، وَجَدِّيْ، وَجَدَّتِيْ، وَأُخْتِي الْكَبِيْرَةِ، وَأَخِي الصَّغِيْرُ.
Mereka adalah ayah, ibu, kakek, nenek, kakak perempuan, dan adik laki-lakiku

كُلُّ يَوْمٍ أُمِّي تَطْبَخُ الطَّعَامَ فِي الْمَطْبَخِ،
Setiap hari ibuku memasak makanan di dapur

أَمَّا أَبِيْ فَيَغْسِلُ وَيَمْسَحُ السَّيَّارَةَ.
Sedangkan ayahku dia mencuci dan mengelap mobil

وَأَنَا أَكْنُسُ الْبِلَاطَ، وَأُخْتِي الْكَبِيْرَةُ تَغْسِلُ الْمَلَابِسَ،
Aku menyapu lantai, dan kakak perempuanku mencuci pakaian

نَحْنُ نَتَنَاوَلُ الْفُطُوْرَ جَمَاعَةً، وَذَالِكَ بَعْدَ الْعَمَلِ.
Kami sarapan bersama, dan itu setelah kami selesai beraktivitas

ثُمَّ أَذْهَبُ إِلَى الْمَدْرَسَةِ مَعَ أُخْتِي
Lalu aku pergi ke sekolah bersama saudariku

وَيَذْهَبُ أَبِي إِلَى الْمَعْمَلِ. لِأَنَّهُ مُوَظَّفٌ
Ayahku pergi ke kantor, dia seorang karyawan

وَأَمَّا أُمِّيْ فِي الْبَيْتِ، لِأَنَّهَا رَبَّةُ الْبَيْتِ.
Sedangkan ibuku di rumah, dia seorang Ibu Rumah Tangga

Rabu, 08 April 2020

Soal Uraian Matematika - Latihan Soal 3

(Soal dan Jawaban Ditulis Di Buku Tulis!)

Selama kegiatan pembelajaran dilakukan secara online, anak-anak kelas 4 MI NU 41 Tambaksari mendapatkan nilai ulangan Latihan Soal 2 Matematika sebagai berikut :

80      100     90      90      60     80     100
 70      80     100    100     80      90     100
100    100     60      60      80     100     70
70       90     100     80     100    100     90
100     60     100     70     100     80    100

Dari perolehan data di atas,
a. Buatlah tabelnya!
b. Buatlah diagram batangnya!

Segera dikerjakan, yang sudah selesai langsung difoto dan kirimkan Pak Bas!)

Minggu, 05 April 2020

Soal Uraian Akidah Akhlak - Latihan Soal 1

(Soal dan Jawaban ditulis di buku tulis)

Jawablah soal-soal di bawah ini dengan singkat dan tepat!

1. Sebutkan manfaat mengucapkan salam!
Jawab : ....

2. Jelaskan pengertian Kalimat Thayyibah!
Jawab : ....

3. Sebutkan isi doa atau permohonan yang terdapat dalam ucapan salam!
Jawab : ....

4. Tuliskan lafal salam secara lengkap! (Arab)
Jawab : ....

5. Apa arti salam secara lengkap?
Jawab : ....

Jumat, 03 April 2020

HIJRAH NABI MUHAMMAD SAW KE YATSRIB

HIJRAH NABI MUHAMMAD SAW KE YATSRIB

A. Kota Yatsrib

  1. Yatsrib adalah sebutan bagi sebuah kota yang sekarang dinamakan sebagai Kota Madinah
  2.  Sebelum hijrahnya Nabi Muhammad SAW ke kota Yatsrib, di sana terdapat 3 suku besar dari agama Yahudi yaitu Bani Qainuqa’, Bani Nadhir, dan Bani Quraizhah.
  3. Selain Yahudi, di sana juga terdapat suku dari bangsa Arab, yaitu suku Aus dan suku Khazraj.
  4. Masyarakat Yatsrib terkenal baik, ramah, dan bersahabat.

B.    Latar Belakang Nabi Muhammad SAW Hijrah ke Yatsrib

  1. Peristiwa turunnya perintah untuk hijrah ke Yatsrib terjadi pada tahun ke-13 sejak kenabian.
  2. Hijrahnya Nabi Muhammad SAW ke Yatsrib berawal dari turunnya QS. Al-Hijr : 94 yang memerintahkan Nabi Muhammad SAW untuk mulai berdakwah secara terang-terangan.
  3.  Mengetahui hal tersebut, kaum kafir Quraisy semakin marah dan semakin memberikan tekanan dan perlawanan keras terhadap Nabi Muhammad SAW dan para sahabatnya.
  4. Ancaman kaum kafir Quraisy semakin keras setelah meninggalnya 2 orang kesayangan Nabi Muhammad SAW yakni Abu Thalib dan Siti Khadijah.

Senin, 30 Maret 2020

Hadits tentang Silaturahim


HADITS TENTANG SILATURAHIM
(Hadits & Terjemahannya yang kemarin sudah mencatat sekarang ndak usah dicatat lagi)

عَنْ أَنَسِ ابْنِ مَالِكٍ رَضِيَ اللهُ عَنْهُ أَنَّ رَسُوْلَ اللهِ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ قَالَ : مَنْ أَحَبَّ أنْ يَبْسُطَ لَهُ فِي رِزْقِهِ وَيُنْسَأَ لَهُ فِيْ أَثَرِهِ فَلْيَصِلْ رَحِمَهُ (متفق عليه)
Artinya : Dari Anas bin Malik r.a, bahwa Rasulullah SAW bersabda : “Barang siapa suka dilapangkan pintu rizqi untuknya dan dipanjangkan umurnya, hendaklah ia menyambung tali silaturahim. (HR. Bukhori & Muslim)

(Yang sekarang perlu dicatat :)
Arti Kosakata
عَنْ    = Dari
أَنَسِ ابْنِ مَالِكٍ = Anas bin Malik
رَضِيَ اللهُ عَنْهُ = Radliyallahu ‘Anhu (r.a)
أَنَّ رَسُوْلَ اللهِ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ = bahwa Rasulullah SAW
قَالَ = bersabda
مَنْ = Barang siapa
أَحَبَّ = suka
أنْ يَبْسُطَ = dilapangkan
لَهُ = untuknya
فِي رِزْقِهِ =pintu rizqinya
وَيُنْسَأَ =dan dipanjangkan
لَهُ =untuknya
فِيْ أَثَرِهِ =umurnya
فَلْيَصِلْ =maka hendaklah ia menyambung
رَحِمَهُ =tali silaturahimnya
متفق عليه = HR. Bukhori & Muslim
(Dan ini dikerjekan, ditulis di Buku Tulis!)

LATIHAN
Tulislah terjemah atau arti tiap potongan hadits di bawah ini!

Terjemah
Lafal
……………………………………
عَنْ أَنَسِ ابْنِ مَالِكٍ رَضِيَ اللهُ عَنْهُ
……………………………………
أَنَّ رَسُوْلَ اللهِ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ قَالَ :
……………………………………
مَنْ أَحَبَّ أنْ يَبْسُطَ لَهُ فِي رِزْقِهِ
……………………………………
وَيُنْسَأَ لَهُ فِيْ أَثَرِهِ فَلْيَصِلْ رَحِمَهُ
……………………………………
متفق عليه

Selamat Belajar..

Minggu, 29 Maret 2020

Hadits tentang Orang Munafik


عَنْ أَبِيْ هُرَيْرَةَ عَنِ النَّبِيِّ صلى الله عليه وسلم قَالَ : آيَةُ الْمُنَافِقِ ثَلَاثٌ؛ إِذَا حَدَّثَ كَذَبَ، وَإِذَا وَعَدَ أَخْلَفَ، وَإِذَا اؤْتُمِنَ خَانَ (رواه البخاري)

Artinya : Dari Abu Hurairah r.a, dari Nabi Muhammad SAW beliau bersabda : “Ciri-ciri Orang Munafik ada tiga, (yaitu) 1) apabila dia berbicara dia berbohong, 2) apabila dia berjanji dia ingkar, dan 3) apabila dia dipercaya dia berkhianat. (HR. Bukhori)

Arti Kosakata :
آيَةُ       = Ciri-ciri
الْمُنَافِقِ            = Orang Munafik
ثَلَاثٌ   = tiga
إِذَا        = apabila
حَدَّثَ  = berbicara
كَذَبَ  = berbohong
وَ إِذَا    = dan apabila
وَعَدَ     = berjanji
أَخْلَفَ = ingkar
وَ إِذَا    = dan apabila
اؤْتُمِنَ  = dipercaya
خَانَ   = berkhianat

Silakan boleh ditulis di buku tulis untuk memudahkan Kamu belajar!